Home :: Tentang Kami :: Episode :: Galeri Foto :: Peta-peta :: Profil :: Komunitas :: Kontak :: Video Clip
Jejak Petualang TV7
2004-05-31 17:43:33

Hari baru sudah datang. Kira-kira jejak apa lagikah yang akan ditorehkan oleh sang petualang kali ini? Hmm.. ternyata para petualang cantik kita kali ini akan menuju Taman Nasional Bukit Duabelas untuk bertemu dengan suku asli Jambi yang sering disebut Orang Rimba.

Bangun pagi-pagi disergap kabut dan suasana sendu tidak membuat semangat Riyanni dan Irma menjadi kendor. Karena diisi canda dan tawa, jalan kaki menuju jantung hutan tidak terasa sama sekali. Pinggiran hutan hanya ditumbuhi ilalang serta tanaman-tanaman kecil, namun lebih ke dalam lagi hutan semakin dipadati oleh batang-batang pohon yang tinggi dan besar. Berbagai hewan liar hidup di hutan ini. Selain harimau dan beruang, kebanyakan merupakan hewan yang sering diburu oleh Orang Rimba.

Di tengah-tengah hutan ternyata banyak sungai yang harus diseberangi. Beberapa di antaranya sudah dibuatkan jembatan dari batang pohon oleh penduduk setempat. Kadang-kadang batang pohon yang dijadikan jembatan ukurannya cuma pas setelapak kaki, sehingga dengan sepatu becek akibat lumpur, butuh keterampilan ekstra untuk dapat menyeberang. Tapi ada kalanya crew JP juga harus masuk ke sungai dan terpaksa berbasah-basah menyeberanginya. Tapi dari wajah mereka yang ceria sih tampaknya Riyanni dan Irma senang-senang saja main air di sungai. Yang rada ditakutkan sebenernya cuma pacet hidup yang sering menempel di kaki dan menghisap darah.

Ketika matahari terbenam, tenda mulai didirikan. Sambil melepas lelah, crew JP mulai menyiapkan dapur umum. Setelah sibuk main tunjuk-tunjukkan akhirnya Riyanni dan Irma didaulat sebagai seksi konsumsi yang bertugas menyiapkan makan malam untuk seluruh rombongan. Sebenarnya sih dua petualang itu nggak ada yang bisa masak, tapi dengan bantuan bapak-bapak transmigran setempat, masakan akhirnya tersaji juga.

Malam hari beberapa Orang Rimba datang mengunjungi kemah. Ternyata mereka ramah-ramah lho. Sebentar saja seluruh crew JP merasa akrab dengan mereka. Mereka bercerita mengenai struktur masyarakat Orang Rimba yang dipimpin seorang Tumenggung yang bertugas sebagai kepala suku, dan seorang Tengganai yang bertugas sebagai penasehat masalah adat. Orang Rimba juga sangat menjaga kelestarian adatnya. Mereka menutup diri dari pengaruh budaya luar agar apa yang telah mereka jalani selama ini dapat tetap lestari.

[d_a]

back

Jejak Petualang TV 7d
Copyright © 2003 JejakPetualang.Com